Produk Hape : Kumpulan Informasi Daftar Harga Dan Spesifikasi HP, Smartphone dan Gadget Terbaru 2014.

SmartWatch 3 Dengan Platform Android Wear Akan Dijual Rp 2.6 juta

Selain mengenalkan perangkat wearable SmartBand Talk di ajang IFA 2014, Sony juga memamerkan smartwatch Android Wear pertamanya yakni SmartWatch 3. SmartWatch 3 hadir sebagai penerus SmartWatch 2 dan menariknya desain SmartWatch 3 berbeda dari smartwatch lainnya seperti Asus ZenWatch, Samsung Gear S, dan LG G Watch R. Dimana layar SmartWatch 3 terlihat menyatu dengan gelangnya yang berbahan karet.



Sony memanfaatkan platform Android Wear tersebut dengan membenamkan aplikasi Lifelog yang berfungsi sebagai fitness tracking. Selain itu juga SmartWatch 3 dapat terhubung dengan smartphone Xperia ataupun bekerja sendirian. Berarti SmartWatch 3 besutan Sony tersebut telah memiliki fitur multi fungsi, dimana tidak harus selalu terhubung dengan smartphone. 

Layar kotak SmartWatch 3 tersebut berukuran 1.6 inci dengan resolusi 320x320 piksel dan menggunakan jenis TFT LCD transflective. Sony mengklaim, meskipun masih TFT layar TFT milik SmartWatch 3 akan tetap terlihat jelas dibawah sinar matahari berkat teknologi tersebut. Seperti yang lainnya SmartWatch 3 pun dibekali dengan kemampuan tahan terhadap air dan debu.


Sementara itu di sektor hardware mengandalkan processor Qualcomm Snapdragon 400 dengan keceppatan 1.2 Ghz dibarengi RAM sekedar 512 MB saja serta internal memori 4 GB. Dilansir dari Phone Arena, SmartWatch 3 telah dibekali baterai sebesar 420 mAH serta didukung banyak sensor seperti accelerometer, compass, gyro, GPS, dan mikrofon terintegrasi. Kabarnya juga SmartWatch 3 akan dibanderol dengan harga Rp 2.6 juta.

SmartWatch 3 Dengan Platform Android Wear Akan Dijual Rp 2.6 juta Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Pakde_n71